Selasa, 06 Maret 2012

konfigurasi DHCP server

Cara Konfigurasi DHCP Server pada Linux Debian inilah yang akan saya bahas pada artikel kali ini. DHCP server merupakan mesin atau server yang memberikan IP secara otomatis kepada client. Jadi dengan adanya DHCP server maka client tidak perlu mengatur IP sedemikian rupa karena sudah diatur langsung oleh DHCP server. Jadi ayo kita langsung saja menginstall dan konfigurasi DHCP server.
Untuk pengaturan IP pada debian pada posting kemarin sudah saya jelaskan maka sekarang saya anggap dilewat saja untuk pengaturan IP address kita langsung ke tahap penginstallan.
# apt-get install dhcp3-server
Setelah penginstallan sukses, langkah selanjutnya edit dhcpd.conf
# nano /etc/dhcp3/dhcpd.conf
Scroll ke bawah dan edit pada bagian berikut:
dhcpd.confKarena saya menggunakan IP address 192.168.0.10 maka untuk subnet diisi dengan 192.168.0.0 dan netmask kelas C. Kemudian untuk range yaitu dari IP berapa sampai IP berapa yang akan kita kasih kepada client, pastikan 1 kelas.
option domain-name-servers 192.168.0.10; = untuk mengarahkan DNS server kepada IP tersebut
option domain-name “www.nady.net”; = untuk mengarahkan domain internal
option routers 192.168.0.10; = gateway diarahkan pada ip 192.168.0.10
option broadcast-address 192.168.0.255; = broadcast address
default-lease-time 600; = default waktu yang diberikan untuk peminjaman IP
max-lease-time 7200; = Maksimal waktu yang diberikan untuk peminjaman IP
Langkah selanjutnya edit dhcp3-server untuk menentukan Ethernet berapa yang akan kita berikan DHCP server.
# nano /etc/default/dhcp3-server
dhcp3-serverLihat pada bagian INTERFACES=”eth0″
berarti client yang akan kita berikan IP otomatis yaitu client yang melalui ethernet 0 atau eth0. Jika sudah maka kita langsung restart dhcp servernya.
# /etc/init.d/dhcp3-server
ingat bahwa setiap kali merestart pasti melalui folder init.d.
setelah berhasil mari kita coba untuk memastikannya dengan IP client yang tidak diberikan IP apakah akan mendapatkan IP otomatis atau apa yang terjadi?
client dhcpPerhatikan Assigned by DHCP berarti dhcp server telah sukses. Cara Konfigurasi DHCP Server pada Linux Debian

setting DHCP server

 Networking |

DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) adalah protokol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan pengalokasian alamat IP dalam satu jaringan. Sebuah jaringan lokal yang tidak menggunakan DHCP harus memberikan alamat IP kepada semua komputer secara manual. Jika DHCP dipasang di jaringan lokal, maka semua komputer yang tersambung di jaringan akan mendapatkan alamat IP secara otomatis dari server DHCP. Selain alamat IP, banyak parameter jaringan yang dapat diberikan oleh DHCP, seperti default gateway dan DNS server.
id.wikipedia.org selengkapnya >>

Detail Konfigurasi Jaringan Saya :

Network = 192.168.1.0/24

Range IP = 192.168.1.10 – 192.168.1.100

Gateway = 192.168.1.1 (sebagai dhcp server juga)

DNS = 202.182.57.14
  • Install Paker DHCP Server
$sudo apt-get install dhcp3-server


  • Edit Konfigurasi DHCP server yang berada pada : /etc/dhcp3/dhcpd.conf dengan editor kesayangan anda.
cari baris berikut :
# A slightly different configuration for an internal subnet.
#subnet 10.5.5.0 netmask 255.255.255.224 {
# range 10.5.5.26 10.5.5.30;
# option domain-name-servers ns1.internal.example.org;
# option domain-name “internal.example.org”;
# option routers 10.5.5.1;
# option broadcast-address 10.5.5.31;
# default-lease-time 600;
# max-lease-time 7200;
#}
ganti dengan :
# A slightly different configuration for an internal subnet.
subnet 192.168.1.0 netmask 255.255.255.0 {
range 192.168.1.10 192.168.1.100;
option domain-name-servers 202.182.57.14;
option domain-name “kalonk.com”;
option routers 192.168.1.1;
option broadcast-address 192.168.1.255;
default-lease-time 600;
max-lease-time 7200;
}
  • edit default interface untuk digunakan sebagai DHCP Server, file konfigurasinya berada pada : /etc/default/dhcp3-server edit dengan editor kesayangan anda ! tambahkan interface default untuk DHCP Server pada section INTERFACES=”eth0″
    default interface saya eth0

  • selanjutnya restart DHCP service anda :
$sudo /etc/init.d/dhcp3-server restart

membuat aplikasi web dengan eclipse web tools

Tulisan ini berisi langkah-langkah dasar pembuatan aplikasi web menggunakan Eclipse Web Tools Platform (Eclipse WTP). Eclipse WTP merupakan sebuah platform yang dikembangkan Eclipse Foundation begitu rupa sehingga memudahkan programmer yang ingin melakukan deploying, running, dan testing terhadap sebuah aplikasi web.
Download Tulisan Lengkap: yanuwid-wtp.pdf

memanfaatkan jasa scan file online

Bagi yang udah master jangan baca artikel ini kalau hanya akan merasa membuang2 waktu saja. Artikel ini di buat untuk membuka pengetahuan kita tentang autostart virus, bagaimana virus tersebut bisa memulai aktivitasnya aktivitas mempertahankan diri dari ancaman Av, aktivitas penyebaran (beranak-pinak), dan aktivitas-aktivitas lainnya (terserah VM-nya). Nah bagaimana virus tersebut bisa aktif (mengaktifkan diri) setiap kamu mulai menyalakan computer kamu? Jawabannya adalah virus tersebut memanfaatkan metode autostart pada windows. Lalu metode-metode autostart window itu apa aja?
Download Tulisan Lengkap: anharku-virusmanfaatkanautostartwindows.zip

Minggu, 26 Februari 2012

ilmu komp.jaringan

jaringan komputer sangat perlu untuk dipelajari di bawah ini adalah beberapa hal yang mungkin berguna bagi anda uang ingin mengetahui apa saja jaringan komputer dan bagaimana cara kerja, jika anda ingin melihat sejarah komputer silahkan lihat di artikel sejarah perkembangan komputer .

Komunikasi awalnya bergantung pada transportasi: jalan antar kota, antar provinsi/negara bagian kemudian antar negara/benua. Kemudian komunikasi dapat terjadi jarak jauh melalui telegraf (1844), telepon (1867), gelombang radio elektromagnetik (1889), radio komersial (1906), televisi broadcast (1931), kemudian melalui televisi, dunia jadi lebih kecil karena orang dapat mengetahui dan mendapatkan informasi tentang yang terjadi di bagian lain dunia ini. Dalam telekomunikasi, informasi disampaikan melalui sinyal. Sinyal ada dua macam:
Macam macam sinyal
1. Digital: secara spesifik mengacu pada informasi yang diwakili oleh dua
keadaan 0 atau 1. Data digital dikirimkan dengan diwakili dua kondisi saja yaitu 0 dan 1.
2. Analog: sinyal yang terus menerus dengan variasi kekuatan dan kualitas. Misalnya suara, cahaya dan suhu yang dapat berubah-ubah kekuatannya dan kualitasnya. Data analog dikirimkan dalam bentuk yang berkelanjutan, sinyal elektrik berkelanjutan dalam bentuk gelombang Televisi, telepon dan radio adalah teknologi telekomunikasi yang menggunakan sinyal analog, sedang komputer menggunakan sinyal digital untuk transfer informasi. Namun saat ini sinyal digital juga digunakan untuk suara, gambar dan gabungan keduanya.
Di sisi lain, komputer yang awalnya dimanfaatkan sebagai mesin penghitung dan pengolah data, digunakan sebagai alat komunikasi sejak adanya jaringan komputer. Jaringan komputer Jaringan komputer merupakan sekumpulan komputer berjumlah banyak yang terpisah-pisah akan tetapi saling berhubungan dalam melaksanakan tugasnya. Dua buah komputer misalnya dikatakan terkoneksi bila keduanya dapat saling
bertukar informasi. Bentuk koneksi dapat melalui: kawat tembaga, serat optik, gelombang mikro, satelit komunikasi.
Dalam suatu jaringan komputer: Pengguna harus secara eksplisit:
- masuk atau log in ke sebuah mesin
- menyampaikan tugas dari jauh
- memindahkan file-file
- menangani sendiri secara umum seluruh manajemen jaringan
Jaringan komputer menjadi penting bagi manusia dan organisasinya karena jaringan komputer mempunyai tujuan yang menguntungkan bagi mereka. Tujuan jaringan komputer adalah untuk:
1. resource sharing/ berbagi sesumber: seluruh program, peralatan dan data yang dapat digunakan oleh setiap orang yang ada dijaringan tanpa
dipengaruhi lokasi sesumber dan pemakai. Misalnya: Staff BIRO Akademik mengirimkan daftar mahasiswa baru ke perpustakaan dalam bentuk print out dengan langsung mencetaknya di printer perpustakaan dari komputer di BIRO akademik. Atau sebaliknya staff perpustakaan mendapatkan langsung file daftar mahasiswa baru yang disimpan di komputer staff BIRO akademik.
2. high reliability/kehandalan tinggi: tersedianya sumber-sumber alternatif kapanpun diperlukan. Misalnya pada aplikasi perbankan atau militer, jika salah satu mesin tidak bekerja, kinerja organisasi tidak terganggu karena mesin lain mempunyai sumber yang sama.
3. menghemat uang: membangun jaringan dengan komputer-komputer kecil lebih murah dibandingkan dengan menggunakan mainframe. Data
disimpan di sebuah komputer yang bertindak sebagai server dan komputer lain yang menggunakan data tersebut bertindak sebagai client. Bentuk ini disebut Client-server.
4. scalability/ skalabilitas: meningkatkan kinerja dengan menambahkan
komputer server atau client dengan mudah tanpa mengganggu kinerja
komputer server atau komputer client yang sudah ada lebih dulu.
5. medium komunikasi: memungkinkan kerjasama antar orang-orang yang saling berjauhan melalui jaringan komputer baik untuk bertukar data maupun berkomunikasi.
6. akses informasi luas: dapat mengakses dan mendapatkan informasi dari jarak jauh
7. komunikasi orang-ke-orang: digunakan untuk berkomunikasi dari satu
orang ke orang yang lain
8. hiburan interaktif
Dalam pengenalan jaringan komputer, pembahasan dilihat dari dua aspek:
perangkat keras dan perangkat lunak. Dalam perangkat keras pengenalan meliputi jenis transmisi, dan bentuk-bentuk jaringan komputer atau topologi. Sedangkan dalam pembahasan perangkat lunaknya akan meliputi susunan protokol dan perjalanan data dari satu komputer ke komputer lain dalam suatu jaringan
Perangkat Keras : Klasifikasi Jaringan Komputer Ada dua klasifikasi jaringan komputer yaitu dibedakan berdasarkan teknologi transmisi dan jarak.
1. Teknologi Transmisi
Secara garis besar ada dua jenis teknologi transmisi:
a. jaringan broadcast
memiliki saluran komunikasi tunggal yang dipakai bersama-sama oleh
semua mesin yang ada pada jaringan. Pesan-pesan berukuran kecil,
disebut paket dan dikirimkan oleh suatu mesin kemudian diterima oleh
mesin-mesin yang lainnya. Bagian alamat pada paket berisi keterangan
tentang kepada siapa paket ditujukan. Saat menerima sebuat paket, mesin akan cek bagian alamat, jika paket tersebut untuk mesin itu, maka mesin akan proses paket itu. Jika bukan maka mesin mengabaikannya.
b. jaringan point-to-point
terdiri dari beberapa koneksi pasangan individu dari mesin-mesin. Untuk
pergi dari satu sumber ke tempat tujuan, sebuah paket pada jaringan jenis ini mungkin harus melalui satu atau lebih mesin-mesin perantara.
Seringkali harus melalui banyak rute (route) yang mungkin berbeda
jaraknya. Karena itu algoritma routing memegang peranan penting pada
jaringan point-to-point. Sebagai pegangan umum (walaupun banyak pengecualian), jaringan yang lebih kecil dan terlokalisasi secara geografis cenderung memakai broadcasting, sedangkan jaringan yang lebih besar umumnya mengunakan point-to-point.
2. Jarak
Jarak adalah hal yang penting sebagai ukuran klasifikasi karena diperlukan teknik-teknik yang berbeda untuk jarak yang berbeda. Tabel berikut menggambarkan hubungan antar jarak dan prosessor yang ditempatkan pada tempat yang sama
Disini secara terbatas dan sederhana dijelaskan secara singkat LAN, MAN, WAN dan Internet.
a. LAN: menghubungkan komputer-komputer pribadi dalam kantor
perpusahaan, pabrik atau kampus: LAN dapat dibedakan dari jenis
jaringan lainnya berdasarkan 3 karakteristik: ukuran, teknologi transmisi
dan topologi jaringan
b. MAN
Merupakan versi LAN ukuran lebih besar dan biasanya memakai teknologi
yang sama dengan LAN. MAN mampu menunjang data dan suara, dan bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel. MAN hanya memiliki
c. WAN
Mencakup daerah geografis yang luas, seringkali mencakup negara atau
benua. WAN terdiri dari kumpulan mesin yang bertujuan untuk menjalankan program-program (aplikasi) pemakai. Mesin ini disebut HOST. HOST dihubungkan oleh sebuah subnet komunikasi atau cukup disebut SUBNET. Tugas subnet adalah membawa pesan dari satu host ke host lainnya. Pada sebagian besar WAN subnet terdiri dari 2 komponen: kabel transmisi dan elemen switching
d. Internet
Terdapat banyak jaringan di dunia ini, seringkali dengan perangkat keras dan perangkat lunak yang berbeda-beda. Orang yang terhubung ke jaringan sering berharap untuk dapat komunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya. Keinginan seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang seringkali tidak kompatibel dan berbeda. Kadang menggunakan mesin yang disebut GATEWAY sebagai penerjemah antar jaringan yang tidak kompatibel. Kumpulan jaringan yang terkoneksi disebut INTERNETWORK atau INTERNET. Bentuk INTERNET yang umum adal

fungsi chipset

Fungsi Chipset Mainboard

fungsi chipset motherboardMainboard, atau motherboard, adalah pusat dari sebuah komputer, bagian ini menghubungkan semua bagian yang berbeda secara bersama-sama. Chipset Mainboard mengontrol interaksi antara perangkat keras komputer yang terhubung ke mainboard. Sebuah chipset mainboard umum adalah terdiri dari dua bagian yang berbeda, yaitu Northbridge dan Southbridge. Sebuah chip Northbridge mengendalikan hardware berkecepatan tinggi dan Southbridge mengontrol periferal dan perangkat keras terpadu yang lambat.
Meskipun chipset mainboard sangat penting untuk komputer, banyak pengguna komputer yang belum pernah mendengarnya. Chipset bekerja seperti sistem pengatur lalu lintas dalam komputer. Chipset menyediakan sarana untuk menggerakkan sinyal menuju ke lokasi di mana mereka diperlukan. Chipset juga mengelola dan memilah prioritas sinyal tersebut, sehingga informasi yang diperlukan tersebut dapat segera disampaikan ke temtap yang membutuhkan.
Kecepatan chipset menangani informasi memiliki dampak yang berbeda pada kecepatan dari komputer secara keseluruhan. Hampir setiap bagian dari perangkat keras komputer memiliki kecepatan yang spesifik, tetapi mereka semua dibatasi oleh kecepatan chipset untuk melakukan tugasnya. Jika komputer memiliki chipset lambat, tidak ada cara untuk meningkatkan kecepatannya.
fungsi chipset
Hampir setiap komputer memiliki dua divisi chipset, Northbridge dan Southbridge. Chip ini mungkin secara fisik terhubung, tetapi mereka beroperasi secara independen satu sama lain. Kedua chip ini diperlukan agar komputer berfungsi maksimal, tetapi Northbridge sering dianggap lebih penting dari Southbridge. Chipset Northbridge menghubungkan memori utama, prosesor dan sistem grafis. Itulah sebabnya bagian ini dianggap lebih penting dan utama. Ketiga bidang yang dihubungkan chipset ini berada di pusat komputer dan menangani kecepatan dan display.
Bagian Southbridge dari chipset mainboard mengontrol bagian yang lain diluar yang disebabkan di atas. Beberapa diantara yang diatur oleh Southbridge; termasuk slot ekspansi, except graphics, semua port di bagian belakang atau depan CPU dan interaksi keyboard dan mouse. Dalam beberapa tahun terakhir, motherboard telah mengintegrasikan bagian yang lebih banyak ke dalam desain mereka daripada harus menggunakan kartu ekspansi. Sistem ini terintegrasi, seperti pengendali jaringan dan suara, juga diatur oleh chipset Southbridge.
Untuk menjaga operasi chipset mainboard berjalan lancar, penting untuk memperbarui driver komponennya. Driver ini membantu perangkat lunak yang menggunakan chipset untuk mengatur data mereka menjadi lebih efisien untuk transmisi. Proses lebih efisien ini, memungkinkan komputer beroperasi semakin cepat

fungsi printer

Kalau postingan Printer sebelumnya membahas jenis dan merek printer, kali ini saya coba membahas bagian bagian dari printer. PRINTER benda berukuran kurang dari stengah meter ini merupakan alat yang sering kita jumpai dan kita gunakan untuk mencetak atau menampilkan data dalam bentuk cetakan.

Mungkin definisi lengkapnya seperti berikut Printer atau pencetak adalah alat yang digunakan untuk menampilkan data dalam bentuk cetakan, baik berupa teks maupun gambar atau grafik, di atas kertas.

Di bawah ini ada bagian bagian printer yang mungkin belum anda ketahui.
Printer biasanya terbagi atas beberapa bagian, yaitu :

  • Tray ialah tempat untuk menaruh kertas.
  • Picker sebagai alat untuk mengambil kertas dari tray.
  • Tinta atau toner adalah alat pencetak yang digunakan untuk menulis atau mencetak pada kertas. Tinta dan Toner memiliki perbedaan pada sistem. Toner atau laser membutuhkan pemanasan, sedangkan tinta atau inkjet tak butuh pemanasan, hanya pembersihan atau cleaning pada print-head printer tersebut.
  • Kabel fleksibel untuk pengiriman sinyal dari prosesor printer ke tinta atau toner. Kabel ini tipis dan fleksibel, namun kuat.
  • Pada bagian belakang printer biasanya ada Port paralel atau USB untuk penghubung ke komputer.

Saat ini, Merk produk printer yang banyak digunakan diantaranya adalah Epson, Hewlett Packard (HP), Canon, Lexmark dan masih banyak lagi. Untuk jenisnya, printer memiliki beberapa jenis diantanya Printer Dot-Matrix, Printer InkJet dan Printer Laser.

pngertian booting

Proses Booting
Sebelum membahas urutan proses booting, ada baiknya kita mengenal arti booting itu sendiri. Booting dapat diartikan sebagai proses untuk menghidupkan komputer sampai sistem operasi mengambil alih proses. BIOS (Basic Input Output System) adalah suatu kode software yang ditanam di dalam suatu sistem komputer yang memiliki fungsi utama untuk memberi informasi visual pada saat komputer dinyalakan, memberi akses ke keyboard dan juga memberi akses komunikasi secara low-level diantara komponen hardware. Urutan Proses Booting adalah sebagai berikut :


  1. Saat komputer dihidupkan, processor menjalankan BIOS, dan kemudian BIOS melakukan POST (power-on-self test), yaitu memeriksa atau mengecek semua hardware yang ada. Kegiatan ini bisa dilakukan, jika setting BIOS benar.
  2. BIOS akan mencari disk boot untuk menjalankan sistem operasi.
  3. Sistem operasi berjalan dan siap digunakan.
Proses Booting ada dua macam, yaitu :
1. Cold booting, yaitu booting komputer dari keadaan mati.
2. Warm booting, yaitu booting komputer pada saat komputer sudah hidup(mendapat suplai listrik)
Pada saat booting kita dapat melakukan interupsi untuk melihat/ mengatur konfigurasi BIOS. Caranya yaitu dengan menekan tombol Del atau tombol yang lain tergantung dari jenis BIOS-nya.

memperbaiki komp. restart saat booting

Dalam artikel sebelumnya saya pernah membahas tentang cara memperbaiki komputer restart sendiri dan cara memperbaiki komputer yang tidak bisa booting. Untuk melengkapi kedua artikel tersebut kali ini saya akan membahas dari sedikit pengalaman saya kemaren tentang cara memperbaiki komputer yang restart saat booting menggunakan windows xp recovery console.


windows recovery console img
Oh ya, bagi temen-temen yang belum mengetahui apa itu windows xp recovey console bisa membaca postingan saya tentang mengakses windows xp recovery console, windows xp recovery console command line dan cara memperbaiki kerusakan windows dengan recovery console, mudah-mudahan pembahasan beberapa artikel tersebut bisa memberi sedikit gambaran tentang windows xp recovery console.


Baiklah, untuk kasus yang saya temui kemaren adalah komputer merestart sesaat setelah booting atau start up komputer sehingga tidak bisa masuk ke proses selanjutnya yaitu start up windows xp. Error message yang tampil kurang lebih seperti berikut:

"We apologize for inconvenience, but windows did not start succesfully. A recent hardware and software change might have caused this...." lalu dibawahnya kita disuruh untuk memilih booting dengan cara sbb:
  • Safe Mode
  • Safe Mode with networking
  • Safe Mode with command prompt
  • Last known good configuration, dan
  • Start Windows Normally
Dengan memilih Last known good configuration biasanya windows sudah bisa start up secara normal, tetapi apabila kerusakan sudah cukup parah misalnya terdapat kerusakan pada master boot record, boot sector atau pada file structure hardisk, komputer akan kembali merestart. Langkah yang bisa kita lakukan adalah mencoba memperbaiki hardisk dengan windows xp recovery console, berikut langkah-langkahnya:
  1. Set BIOS agar komputer melakukan first boot melalui cd/dvd rom.
  2. Masukan CD setup Windows XP, dan biarkan proses start up berjalan dari CD
  3. Setelah muncul tampilan "Welcome to setup" seperti gambar dibawah, tekan tombol "R" untuk mengakses windows xp recovery console

    windows xp recovery console image

  4. Ketikkan angka 1 dan password administrator windows (klo windows ga dipassword, tekan aja enter) pada tampilan seperti dibawah:

    mengakses windows xp recovery console

  5. Untuk memperbaiki partition boot sector yang rusak ketikan perintah: fixboot C:

    fix boot sector windows xp

  6. Untuk memperbaiki master boot sector (mbr) yang rusak ketikkan perintah: fixmbr

    fix master boot record windows xp

  7. Untuk memperbaiki bad sector, lost clusters, cross-linked files, dan directory errors yang rusak ketikkan perintah: chkdsk c: /r seperti telah saya bahas pada artikel cara memperbaiki hardisk.
  8. Selanjutnya, untuk keluar dari recovery console ketikkan perintah: exit
  9. Biasanya setelah dilakukan pengecekan dan repair hardisk dengan perintah chkdsk proses booting akan kembali normal.

meperbaiki komp. tdak bsa booting

Salah satu kerusakan komputer yang sering saya temukan adalah permasalahan komputer yang tidak bisa booting.   Disini ada beberapa kasus yang bisa terjadi, diantaranya: komputer tidak bisa booting dengan menampilkan pesan errorkomputer booting, namun kemudian muncul bluescreen dan komputer booting, namun kemudian merestart lagi.

Untuk permasalahan komputer yang setelah booting muncul tampilan bluescreen, saya telah membahasnya dalam postingan tentang cara memperbaiki komputer bluescreen.


komputer tidak bisa booting
Begitu juga dengan penyebab dan cara memperbaiki komputer yang sering restart dan memperbaiki komputer sering hang telah saya uraikan dalam postingan beberapa waktu yag lalu. Sedangkan untuk komputer yang tidak bisa booting sama sekali, disini ada beberapa penyebab yang bisa terjadi, diantaranya:

1. Komputer tidak bisa booting karena Hardisk tidak terdeteksi
Hal ini biasanya ditandai dengan munculnya pesan Disk Boot failure. Untuk mengatasi masalah ini, kita bisa melakukan beberapa hal diataranya:
  • mengecek kondisi kabel IDE atau SATA pada Hardisk, pastikan sudah terpasang dengan benar.
  • untuk 2 hardisk IDE yang terpasang pada 1 kabel, cek posisi jumper untuk setingan Master dan Slavenya supaya jangan tertukar.
  • cek apakah Hardisk sudah terdeteksi oleh BIOS atau belum, coba di-detect satu persatu. Kalau sama BIOS aja ga terdeteksi berarti masalahnya ada pada hardisk tersebut.
  • coba pegang permukaan hardisk, untuk hardisk yang hidup akan terasa getarannya.
2. Komputer tidak bisa booting karena permasalahan Memori dan VGA Card.
Biasanya ditandai dengan terdengarnya bunyi beep yang berulang-ulang, dan tampilan monitor yang tidak mau ngangat. Untuk mengeceknya :
  • coba lepas dulu Memory atau VGA Card, pin-nya dibersihkan dan dipasangkan kembali dengan benar.
  • coba pasang memory di slot yang lain.
  • untuk memory yang lebih dari satu, copot aja dulu yang lainnya dan dites satu persatu.
  • kalau masing terdengar bunyi beep, coba ganti aja dulu Memori atau VGA Cardnya.
3. Komputer yang tidak mau booting karena Processor kepanasan.
Masalah Processor yang overheat bisa menyebabkan komputer sering hang, komputer restart sendiri bahkan komputer ga mau booting.
  • Coba dicek kondisi Heatsink dan fan Processor
  • Lihat juga suhu Processor pada Hardware Monitor di BIOS.
4. Komputer tidak bisa booting karena hardisk atau sistem Windows yang corupt.
Hal ini bisa dilihat dari pesan yang menunjukkan adanya file yang rusak atau hilang. Untuk mengatasinya:
  • Coba dicek dulu kondisi Memory, kalau terpasang lebih dari satu dan tidak kompatibel, biasanya muncul error sistem windows corupt, jadi lepaskan dulu memory yang tidak sejenis.
  • Repair Hardisk seperti telah saya jelaskan dalam artikel cara memperbaiki hardisk
  • Repair Windows  atau install ulang sistem Windows komputer Anda.
Mungkin itulah beberapa penyebab komputer tidak bisa booting dan cara pengecekan dan perbaikannya. Untuk mendiagnosa dan memperbaiki komputer tidak bisa booting tersebut kita juga bisa menggunakan CD UBCD for Windows atau Hiren's Boot  CD

cara editing theme for XP

Cara Mudah dan Aman Mengubah Tampilan Windows XP

XP Styles
Saat ini sudah begitu banyak software yang mampu mengubah tampilan windows XP menjadi seperti Sistem Operasi baru. Tetapi terkadang installasi software tersebut beresiko, karena kadang menimbulkan masalah entah itu ketika kita update windows, setelah di-uninstall atau konflik dengan aplikasi lain.
Cara yang paling aman dan mudah adalah dengan Visual Styles bawaan Windows XP.

Visual Styles dan Themes

Terkadang ada kesalahan pemahaman antara Themes dan Visual Styles. Visual styles ini merupakan file dengan ekstensi .msstyles, yang berisi informasi bagaimana windows akan ditampilkan, seperti Toolbar skin, start button, border, button dan lainnya.
Sedangkan themes merupakan file .theme yang berisi informasi tambahan seperti icon, wallpaper, cursor dan lainnya. Didalam file themes ini juga bisa berisi informasi visual styles yang digunakan.
Contohnya bisa melihat file di directory C:\WINDOWS\Resources\Themes. Disana ada file Luna.theme dan juga luna.msstyles (dalam folder luna). Untuk file .theme bisa dibuka dengan Notepad atau Wordpad, dan bisa langsung di edit isinya.

Mengubah Pengaturan Visual Styles

Visual Styles windows bisa kita buka melalui : Klik kanan Desktop -> Properties -> Appearance. Dan Windows XP hanya menyediakan 3 visual styles bawaan, yaitu : Default (blue), Olive Green dan Silver.
Ijin pengaturan tampilan visual ini sebenarnya intinya terletak pada file Uxtheme.dll, yang berlokasi di C:\WINDOWS\system32. Agar kita bisa menggunakan visual styles dari luar (pihak ketiga), maka file Uxtheme.dll ini harus sedikit diubah (patch). Untuk melakukan hal itu, kita bisa menggunakan UXTheme Multi-Patcher atau UxStyle.
UXTheme Multi-Patcher
Program ini berukuran sekitar 1.1 MB dan setelah di install akan mengubah file Uxtheme.dll, sehingga kita bisa mengaktifkan dan menggunakan visual styles dari pihak ketiga. Dapat berjalan di Windows XP ( Gold/SP1/SP2/SP3) dan Windows Server 2003 ( SP1 dan SP2).
Setelah download UXTheme Multi-Patcher, buka dan jalankan file UXTheme Multi-Patcher 6.0.exe. Jika ini installasi pertama kali maka akan tampil seperti berikut :
uxtheme-multi-patcher
Klik Patch, dan akan muncul informasi versi windows. Jika cocok klik OK. Maka akan berlanjut dengan proses patch file windows, seperti tampilan berikut :
uxtheme-multi-patcher-02
Selanjutnya akan muncul Windows File Protection, dan klik cancel.
windows-file-protection
Setelah selesai, maka diperlukan restart terlebih dahulu. Selanjutnya kita bisa menggunakan berbagai visual styles dari pihak ketiga. Untuk mengembalikan Uxtheme.dll ke kondisi sebelumnya, jalankan kembali program UXTheme Multi-Patcher 6.0.exe.
Download UXtheme Multi Pathcer 6.0
- http://www.softpedia.com/progDownload/UXTheme-MultiPatcher-Download-2369.html
- http://www.windowsxlive.net/download/uxpatcher.zip
Menggunakan UxStyle
Berbeda dengan UXTheme Multi-Patcher yang langsung mengubah file windows Uxtheme.dll, dengan UxStyle ini akan lebih aman, karena tidak akan mengubah file Uxtheme.dll. Setelah UxStyle di install, akan ada aplikasi UnsignedThemeSvc.exe yang berjalan di background, dengan menggunakan memori sekitar 2-3 MB.
Selanjutnya kita bisa mengubah-ubah visual styles dari pihak ketiga. Ketika artikel ini ditulis UxStyle masih versi beta dan dapat berjalan di Windows XP, Vista dan Windows 7.
Download UxStyle : http://uxstyle.com

Download Berbagai Visual Styles Windows

Salah satu cara untuk mencoba apakah berhasil adalah dengan download visual styles dan langsung menjalankannya. Berikut beberapa contoh Visual Styles yang menarik (klik untuk memperbesar tampilan).
Windows Seven M1 VS 2.0
Windows-7-M1-VS-2
Sentinel Beta – 1
Sentinel-beta
Aquanox VS (Jalankan file exe didalamnya dan aktifkan melalui Display Properties)
aquanox
Royale Vista VS
royale-vista
Royal Inspirat special Edition
royal-inspirat
Luna Inspirat
luna-inspirat

Xbox XtremeXP

Xbox-XtremeXP
Crystalline
Crystalline
Untuk download berbagai tampilan lainnya silahkan melihat-lihat di deviantart, ThemeXP, joejoe.org forum juga neowin forum.
Setelah di download, extract (buka) file yang ada didalam file zip/rar kemudian cari dan langsung jalankan file dengan ekstensi .theme atau cari file dengan ekstensi .msstyles dan double klik, maka akan langsung tampil Display Properties dengan screenshot tampilan barunya serta beberapa pengaturan lainnya.
Jika ingin semua visual styles tampil di menu Windows and buttons diatas, letakkan file tersebut dan folder didalamnya ke folder C:\WINDOWS\Resources\Themes, dengan aturan sebagai berikut :
  • file .themes harus diletakkan di directory/folder Themes ( C:\WINDOWS\Resources\Themes)
  • File .msstyles harus letakkan di sub directory. Misalnya nama visual style adalah VistaGlass, maka lokasi file .msstyles filetakkan di directory C:\WINDOWS\Resources\Themes\VistaGlass
  • Jika disertakan file shellstyle.dll, maka diletakkan di subfolder C:\WINDOWS\Resources\Themes\Nama_themes\shell
  • Penamaannya file dan foldernya adalah case sensitive ( dibedakan huruf kecil dan besarnya).
Tetapi cara yang paling mudah adalah dengan mencari file .msstyles dan langsung double klik (ebsoft)
Referensi
- http://lifehacker.com/5056544/how-to-use-custom-windows-visual-styles
- http://lifehacker.com/5299484/uxstyle-allows-custom-windows-themes-without-patching

bermain java di linux

Belajar pemrograman sebenarnya mengasyikkan, apalagi jika bahasa pemrograman tersebut bisa digunakan dan dipelajari di sistem operasi apapun dan aplikasi (IDE) apapun. Berikut akan ane coba kemukakan cara belajar Java J2SE (versi desktop dan komputer rumahan) di sistem operasi Linux, distro Ubuntu, menggunakan Eclipse. Semua aplikasi, kode, dan sistem operasi yang digunakan ini bersifat open source dan gratis. Ente bisa mencoba juga di distro linux lainnya dengan menyesuaikan beberapa settingan, misal pada saat instalasi aplikasi Eclipse dan Java. Kode Java ini diambil dari buku Dasar Pemrograman Java oleh Abdul kadir. Atau buka Google dan ketikkan manual Java disana, ada banyak tutorial dan contoh kode yang bisa didownload dan dipelajari secara gratis :)
Pertama, installah Java, dalam hal ini JSDK. Untuk Ubuntu, cukup buka Synaptic di Sistem –> Administrasi –> Manager Paket Synaptic.
Synaptic
Masukkan password root jika diminta, kemudian ketiklah Java. Klik untuk menandai kemudian install. Setelah proses selesai, lakukan hal yang sama untuk Eclipse. Bisa juga menggunakan aplikasi lain, misal Netbeans, Geany, dll. Sama saja, ente cukup mengetikkan nama aplikasi tersebut di Synaptic, centangi, dan install. Sediakan koneksi internet atau gunakan repository lokal di DVD atau harddisk.

Install Java

Install Eclipse
Asumsi Eclipse sudah terinstall. Kini buka Eclipse di Aplikasi –> Pemrograman –> Eclipse. Kemudian tentukan area kerja (workspace) di File –> Switch Workspace, misal ane di : /home/putu-shinoda/Desktop/Materi Kuliah S2 Informatika ITB Teknologi Informasi/pemrograman dan aplikasi internet web/kuliah_web_programming/koding
Biarkan Eclipse restart, kemudian setelah muncul kembali, buka File –> New Project. Isikan misal dengan nama BelajarJava. Kemudian klik kanan project BelajarJava tersebut, pilih New –> Class.
Buatlah sebuah kelas baru dengan nama BelajarJava, next, finish.
Isikan di dalamnya dengan kode sebagai berikut :
/*
Program sederhana menampilkan kalimat di Java
*/
class BelajarJava {
public static void main(String[] args) {
System.out.println(“Lagi Belajar Java di Linux Ubuntu”); // menampilkan string
}
}
Setelah selesai, klik kanan, pilih run, pilih run as java application. Maka akan tampil hasil sebagai berikut :

Hasil program Java 1

Sudah selesai?
Kayaknya belum deh gan :D
Tadi tuh kan baru belajar buat spanduk :D
Nah sekarang buat komputer kita seakan – akan berbicara dengan diri kita, minimal menanyakan nama kita kemudian membalas perkenalan tersebut.
Seperti biasa, masih di project BelajarJava, klik kanan project, lalu buat kelas bernama BacaInput. isikan dengan kode di bawah ini :
/*
Rutin kelas untuk membaca inputan dari keyboard
Hasil berupa String
Jika membuat program dengan input dari keyboard, panggil kelas ini
*/
import java.io.*;
public class BacaInput {
public static String Baca() {
int karakter;
String str =””;
Boolean selesai = false;
while (!selesai) {
try {
karakter = System.in.read();
if (karakter < 0 || (char) karakter == '\n')
selesai = true;
else if ((char) karakter != '\r')
str = str +(char) karakter;
}
catch (java.io.IOException e) {
System.err.println("Maaf boz terjadi kesalahan. Hiks…hiks…");
selesai = true;
}
}
return str;
}
}
Klo udah ingat save :D
Lalu buatlah kelas utamanya bernama Kenalan :D
Isikan dengan kode di bawah ini :
/*
Program sederhana untuk berkenalan dengan komputer
Memanfaatkan kelas BacaInput
*/
public class Kenalan {
public static void main(String [] args) {
System.out.print(“Maaf boz, saya pembokat baru di sini. Boleh tahu nama anda siapa? “);
String nama = BacaInput.Baca();
System.out.print(“Salam hormat boz ” + nama + “.” + ” ” + “Saya di sini siap melayani anda ^_^ “);
}
}
Jalankan program utamanya (Kenalan.java), maka akan muncul sperti di bawah ini. Ente cukup memasukkan (ketik) nama ente, tekan enter, dan si komputer tolol akan membalasnya dengan ramah :D

Menjalankan program kenalan


Input nama

Balasan dari komputer

instal express linux

Artikel ini dibuat untuk bahan dokumentasi setelah melakukan instalasi Aris Express di Linux (studi kasus Ubuntu 11.04 32 bit, single os notebook Toshiba M300). Aris Exppress adalah perangkat lunak open source berbasis Java untuk pembuatan proses bisnis pada suatu perusahaan/organisasi/instansi. Perangkat lunak ini tersedia untuk semua platform OS. Panduan ini bisa dicoba di distribusi Linux apapun asalkan sudah terinstall lengkap Java (dan Java control panel untuk kemudahan pengelolaannya nanti). Selengkapnya mengenai apa itu Aris Express dan fitur yang disajikan, silahkan merujuk ke website mereka :)

Pertama unduh Aris Epress dari situsnya. Kemudian bukalah dengan Java (klik kanan atau langsung klik saja) atau dengan commmand berikut ini (asumsi lokasi di Unduhan) :
putu-shinoda@my-machine:~/Unduhan$ sudo /usr/lib/jvm/java-6-sun/bin/javaws express.jnlp
Biasanya akan muncul pesan peringatan apakah sistem dijinkan menjalankan dan melakukan perubahan terhadap file dan proses instalasi nanti. Pilih run.



Biarkan proses instalasi berjalan. Siapkan koneksi internet karena akan memerlukan beberapa file untuk disimpan. Nantinya bisa digunakan offline.

Setelah selesai, lanjutkan dengan mengklik Next dan mencentangkan licency agree.


Jika anda belum memiliki akun di situs Aris Express, segera buat, karena diperlukan saat instalasi :)


Kemudian pilihlah bahasa (Inggris atau Jerman).

selesai :)
Ini saat menjalankan dan menggunakannya :)



Hingga tulisan ini dibuat, penulis belum menemukan cara untuk menampilkan shrtcut di desktop atau menu application di Ubuntu/Linux layaknya di Windows. Sehingga perlu dibuatkan cara pemanggil agar saat ditutup, aplikasi ini bisa dibuka lagi/dijalankan sewaktu – waktu jika diperlukan.
Tipsnya sebagai berikut :
1. Buka terminal, ketiklah sudo /usr/lib/jvm/java-6-sun-1.6.0.26/bin/ControlPanel
2. Akan terbuka GUI dari Java Control Panel. Pada tab general, pilih sub tab temporary Internet File –> View.

3. Klik kanan pada aris express, pilih run offline